Skip to content Skip to footer

PEMBEKALAN PNS MENJELANG PURNA TUGAS DILINGKUNGAN PEMERINTAH KABUPATEN BREBES TAHUN 2024

Pemerintah Kabupaten Brebes dalam hal ini BKPSDMD Kabupaten Brebes melaksanakan Kegiatan Pembekalan Menjelang Purna Tugas dilaksanakan sebagai wujud kebanggaan dan penghargaan Karena Ibu Bapak Semua Adalah Para Pejuang Rakyat, Telah Bertugas Sekian Lama, Melayani Rakyat Pada Gugus Tugasnya Masing-Masing.    

Sebagaimana Kita Ketahui Dalam Pasal 55 Undang-Undang Nomor 20 Tahun 2023 Tentang Aparatur Sipil Negara Disebutkan Bahwa Batas Usia Pensiun Adalah 60 Tahun Bagi Jabatan Pimpinan Tinggi Dan 58 Tahun Bagi Jabatan Administrator, Pengawas Dan Pelaksana. Sedangkan Bagi Jabatan Fungsional Disesuaikan Dengan Ketentuan Peraturan Perundang-Undangan Bagi Pejabat Fungsional.

Dalam sambutannya Kepala BKPSDMD Kabupaten Brebes dalam hal ini disampaikan oleh Kepala Bidang Pembinaan, Kesejahteraan dan Informasi Pegawai, sebelum Benar-Benar Menjalani Dan Menikmati Masa Purna Tugas, Bapak/Ibu Dapat Mempersiapkan Diri, Baik Persiapan Mental, Kesehatan, Maupun Secara Ekonomi. Tentu Keadaan Tidak Akan Sama Persis Seperti Saat Bapak/Ibu Masih Aktif Bekerja Sebagai Asn. Namun Saya Minta Bapak/Ibu Dapat Beradaptasi Dengan Baik, Atas Keadaan Baru Yang Cukup Berbeda Ini. Oleh Sebab Itu, Kegiatan Pembekalan Ini Menjadi Penting, Karena Tidak Sedikit Pns Yang Telah Memasuki Purna Tugas Mengalami Post Power Sydrome Karena Tidak Siap Menghadapi Kehidupan Baru, Atau Kegiatan Pensiun Yang Tidak Produktif Dan Kurang Aktifitas Menyebabkan Mudah Sakit Dan Terkendala Secara Ekonomi.

Meski Terbebas Dari Ikatan Formal Kedinasan, Bapak/Ibu Dapat Menunjukkan Pengabdian Di Tengah-Tengah Masyarakat. Apa Yang Telah Kita Peroleh Baik Ilmu Dan Pengalaman Dapat Diimplementasikan, Dan Semoga Dapat Memberikan Manfaat Kepada Masyarakat. Bapak/Ibu Juga Harus Bersyukur Kepada Tuhan Yang Maha Esa Karena Bisa Memasuki Masa Pensiunan Dalam Keadaan Sehat Walafiat, Dan Juga Agar Bisa Menyalurkan Kemampuan Yang Dapat Menambah Penghasilan. Saya Yakin Dan Percaya Bahwa Bapak/Ibu Masih Banyak Yang Memiliki Kemampuan Dalan Bekerja Sehingga Kegiatan Pembekalan Ini Diperlukan Untuk Menyiapkan Mental Bapak/Ibu Sekalian Di Masa Purna Tugas.

BKPSDMD kabupaten Brebes menyelenggarakan pembekalan PNS menjelang purna tugas di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Brebes. Sehubungan dengan hal tersebut sebagai berikut :

  1. DASAR PELAKSANAAN
  1. Undang – Undang Nomor 5 Tahun 2014 tentang Aparatur Sipil Negara.

2. Peraturan Daerah Kabupaten Brebes Nomor 7 Tahun 2023 tanggal   19 Desember 2023 tentang Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah Kabupaten Brebes Tahun Anggaran 2024.

3. Peraturan Bupati Brebes Nomor 61 Tahun 2023 tanggal 19 Desember 2023  tentang Penjabaran Anggaran Pendapatan Belanja  Daerah tahun Anggaran 2024.    

2. MAKSUD DAN TUJUAN

a. MAKSUD

Maksud diselenggarakan kegiatan Pembekalan PNS menjelang Purna Tugas adalah sebagai upaya meningkatkan pelayanan kepegawaian dengan menyiapkan PNS memasuki Purna Tugas baik secara materiil maupun non materiil.

b. TUJUAN

Tujuan kegiatan Pembekalan tersebut adalah menyiapkan mental psikologis PNS memasuki masa Purna Tugas sehingga tidak mengalami post power syndrome, meningkatkan kesadaran akan kesehatan pada masa purna tugas, mengarahkan peserta untuk melakukan aktifitas positif yang bernilai ekonomi setelah purna tugas sehingga muncul jiwa enterpreneurship dan memberi penghargaan kepada PNS menjelang purna tugas yang telah mengabdi bertahun tahun di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Brebes.

3. WAKTU

Hari, tanggal :    Kamis, 29 Februari 2024

Waktu : Pukul 07.30 WIB s/d selesai

Tempat : GEDUNG KORPRI

Jl. MT HARYONO SADITAN BREBES

4. PESERTA

Pegawai Negeri Sipil di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Brebes yang menjelang purna Tugas terhitung mulai tanggal 01 Juni 2024 sampai dengan 01 Juni 2025 sebanyak 100 (seratus) peserta,

5.PENYAJI MATERI

Penyaji Materi dari :

1.PT. Taspen ( Persero ) Pekalongan

2.Bank Mantap Cabang Brebes 

3.Kewirausahaan budidaya dan pembenihan ikan Koki dan ikan Gupi Oleh Bp. Riyanto – Balai Pelatihan dan Penyuluhan Perikanan Tegal

4.RSUD Kabupaten Brebes

Dokumentasi Kegiatan Pembekalan PNS Menjelang Purna Tugas tahun 2024

Leave a comment

PEMBEKALAN PNS MENJELANG PURNA TUGAS DILINGKUNGAN PEMERINTAH KABUPATEN BREBES TAHUN 2024 – BKPSDMD Kab. Brebes

Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Daerah Kabupaten Brebes

Jalan RA Kartini No 3, Brebes, Kecamatan Brebes, Kabupaten Brebes, Jawa Tengah 52212 

Kontak

© 2022 Semua Hak Dilindungi oleh BKPSDMD Daerah Kab. Brebes